Gresik dapat dijadikan sebagai destinasi wisata kuliner yang unik karena kuliner di sini mungkin tidak bisa anda dijumpai di tempat lain. Varian kuliner yang dijajakan juga sangat beragam dengan ras khas yang berbeda-beda. Salah satu kuliner khas Gresik adalah sego rumo. Ingin tahu lebih jauh? Simak ulasannya.
Sego Rumo Khas Gresik
- Kuliner yang Melegenda
Rumo diambil dari nama salah satu desa tempat kuliner ini berasal. Kuliner ini telah menjadi legenda di kalangan masyarakat Gresik dan biasanya dijadikan sebagai menu sarapan. Nasi dengan berbagai campuran sayur ini cocok untuk dijadikan pengisi perut di pagi hari sebelum beraktifitas.
- Sajian Sego Rumo
Makanan ini memiliki sajian yang mirip dengan bubur sumsum yang berwarna oranye. Namun, warna oranye dari sego ramu berasal dari kuah kental yang gurih dan sedap. Kuliner ini disajikan dengan cara yang unik dengan menggunakan pincuk. Pincuk adalah wadah yang terbuat dari daun pisang dan dibentuk hampir seperti kerucut.
Isi dari sego rumo adalah nasi putih atau lontong yang dicampur dengan daun singkong dan rempeyek atau kerupuk. Nasi ini kemudian disiram dengan kuah kental, lalu ditaburi serundeng di bagian atasnya. Perpaduan sego rumo ini memiliki rasa yang sangat gurih dan lezat.
Jika berkunjung ke Gresik, tidak ada salahnya anda mencoba kuliner khas tradisional ini. Anda tidak perlu merogoh kocek dalam untuk dapat menikmatinya karena harga sego rumo cukup murah. Penjual kuliner ini dapat anda temui dengan mudah di pinggir jalan atau pasar tradisional Gresik.