Mau Cari Oleh-Oleh Khas Palembang? Ini 4 Pusatnya Yang Bisa Anda Datangi

Mau Cari Oleh-Oleh Khas Palembang? Ini 4 Pusatnya Yang Bisa Anda Datangi

Mencari oleh oleh khas Palembang tidak sulit. Ada banyak pusat tempat oleh-oleh khas yang bisa Anda kunjungi di Palembang. Bukan hanya untuk membeli pempek, tapi juga kuliner khas lainnya. Juga suvenir, aksesori dan oleh-oleh lain yang menarik.

Untuk itu, ketahui beberapa pusat oleh-oleh khas di Palembang berikut ini:

  1. Lenggok

Tempat ini terletak di Jl. Tasik No. 5 Talang Semut. Terdiri dari dua lantai, semua jenis oleh-oleh Palembang lengkap di sini. Mulai dari makanan khas, jajanan lokal hingga pernak-pernik. Buka setiap hari mulai dari jam 8 pagi sampai 11 malam.

  1. Pempek Candy

Berlokasi di Jl. Jenderal Sudirman No. 21, ini merupakan toko pempek. Beragam jenis pempek ada di sini. Mulai dari pempek adaan, telur kecil, lenje panjang dan lainnya. Selain itu, ada juga makanan khas lain seperti tekwan, pindang, dll.

  1. Pasar 16 Ilir Barat Permai

Di pasar ini, semua jenis oleh-oleh Palembang bisa Anda dapatkan. Baik barang maupun makanan, semua bisa dibeli dengan harga terjangkau. Letaknya berada di 16 Ilir, belakang Ramayana dan buka dari pukul 6 pagi sampai 9 malam.

  1. Toko Oncak

Toko ini menjual beraneka ragam serba-serbi khas Palembang. Tidak hanya oleh-oleh berupa kuliner, tetapi juga pakaian dan banyak suvenir. Letaknya sendiri berada di Jl. MP. Mangkunegara, 8 ilir.

Tempat-tempat pusat membeli oleh-oleh ini lokasinya tidak sulit untuk dicari. Jalurnya pun mudah, begitu juga alat transportasi menuju kesana. Jadi pastikan menyempatkan diri datang untuk berburu oleh-oleh khas di sana.